News
Loading...

Coba Tren Pemasaran Era Digital Melalui Video Email Content Marketing

I:\ARTIKEL INDO\AGUSTUS 2022\SUSAN PROJECT\Pesanan Artikel Ideoworks Agustus 2022 - Minggu 1&2\Ideoworks\content marketing 5.jpg

Salah satu tren pemasaran paling populer saat ini ialah penggunaan video marketing. Strategi pemasaran berbasis video kini menjadi fenomena tersendiri, seiring dengan popularitas berbagai macam platform seperti TikTok, IGTV, YouTube shorts, Instagram reels, yang memperoleh atensi berlebih dari audiens. Selain melalui platform-platform tersebut, Anda juga bisa memaksimalkan pemasaran berbasis video content marketing melalui saluran video email marketing. 

Tentu kita tahu jika  email marketing masih menjadi salah satu saluran pemasaran yang eksis sampai saat ini. Bahkan, mayoritas bisnis terus memanfaatkan email sebagai media pemasaran produk atau layanan mereka. Selain menjadi sarana promosi produk serta penyebaran informasi, penggunaan email juga terbukti mampu meningkatkan brand authority dan brand image yang dapat meningkatkan kredibilitas sebuah brand. 

Strategi ini mempunyai potensi besar untuk menarik minat target pasar. Berikut beberapa tips yang perlu diperhatikan untuk mengoptimalkan Video Email Marketing:


Buat Email yang Personal 

Personalisasi dari sebuah email bisa membuat target pasar menjadi tertarik. Karena, email yang Anda personalisasi mampu memberikan kesan eksklusif serta menggambarkan bahwa Anda benar-benar mengenal mereka. Berbeda dari strategi promosi kebanyakan yang memakai template sama, untuk membuat email yang lebih personal, Anda dapat menggunakan data dari customer yang diperoleh dari hasil market research atau riset pasar. 

Disamping itu, Anda juga bisa memperoleh data dengan mengakses tools analitik yang telah terintegrasi dengan website. Personalized marketing melalui email semacam ini terbukti dapat meningkatkan angka konversi pelanggan didalam conversion funnel. Selain itu juga bisa mempengaruhi consumer decision making. 

Menjadikan Video Sebagai Konten Bonus

Tips berikutnya, Anda perlu menjadikan video sebagai konten bonus untuk para subscribers. Misalnya, jika biasanya Anda hanya mengirimkan email newsletter yang berisi konten teks serta gambar, maka Anda bisa mencoba untuk mengirimkan konten berbentuk video di momen-momen tertentu. Misalnya mengirimkan video teaser sebelum Anda merilis produk baru (product launch). Hal ini bisa membuat subscribers semakin tertarik untuk mengetahui lebih dalam mengenai produk baru tersebut. Strategi bisa membantu Anda meningkatkan keterlibatan pelanggan terhadap brand. 

Gunakan Video untuk Mengumumkan Event Tertentu 

Konten video email juga bisa Anda gunakan untuk mengumumkan event tertentu dari perusahaan. Anda dapat membuat video rekap dari event tersebut untuk dikirimkan kepada para audiens. Trik ini bisa membuat audiens mengetahui bagaimana performa bisnis yang Anda jalankan dalam menggelar sebuah event. Disamping itu, video seperti ini juga bisa meningkatkan rasa ingin tahu customer terhadap event yang akan digelar oleh perusahaan di kemudian hari. 

Tampilkan Budaya Kerja Bisnis Melalui Video

Anda juga bisa menggunakan konten video untuk melakukan soft selling Salah satunya dengan cara menampilkan budaya kerja atau company culture. Format video yang menunjukkan kultur perusahaan seperti ini biasanya akan lebih sering digunakan oleh bisnis startup. Fungsinya ialah untuk menunjukkan serta memperkenalkan perusahaan mereka secara luas ke target audiens. 

Gunakan Video Bersambung untuk Target Audiens

Melalui video yang Anda kirimkan, Anda bisa memanfaatkan rasa penasaran dari para audiens. Tips ini bukan hanya berlaku untuk pelanggan setia saja, namun juga untuk prospek yang menjanjikan. Misalnya penerapannya ialah dengan mengirimkan video singkat dengan storytelling yang menarik. Video tersebut bisa bersifat edukatif, hiburan, insightful, ataupun yang lainnya. Jangan langsung membagikan video tersebut secara penuh, namun bagikan secara bertahap. Tujuannya ialah untuk membuat audiens penasaran dengan kelanjutan video yang Anda buat.

Jika Anda ingin membuat konten marketing yang menarik, Anda bisa bekerja sama dengan tim creative agency IDEOWORKS.ID. Dengan banyaknya pengalaman di berbagai jenis strategi pemasaran, Anda dapat mempercayakan pembuatan content marketing kepada kami. Segera bergabunglah bersama IDEOWORKS.ID!

Share on Google Plus
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Post a Comment